Rabu, 19 November 2025

SBY Ajak Kader Besarkan dan Kibarkan Panji Demokrat di Banten

(Foto:Aden Hasanudin/InilahBanten)
Kamis, 19 Apr 2018 | 19:44 WIB - Serang Politik

IBC, Serang - Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melantik Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Demokrat Banten, Iti Octavia Jayabaya di Alun-akun Barat Kota Serang pada Kamis, 19 April 2018. Pada pelantikan tersebut, SBY didampingi anaknya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), memberikan bendera pataka kepada, Iti Octavia Jayabaya dan berpesan untuk membesarkan Partai Demokrat.

"Kita Besarkan Partai Demokrat, sukseskan Partai Demokrat di Provinsi Banten dan kibarkan panji-panji kita," tegas SBY yang juga mantan Presiden ke 6 (enam) Republik Indonesia ini. 

Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Banten, Iti Octavia Jayabaya dalam sambutannya mengatakan, dirinya dan pengurus di tingkat daerah siap membesarkan partai berlambang mercy tersebut.

"Kami siap berjuang dan mengibarkan panji-panji partai demokrat hingga ke pelosok Kabupaten Kota di Provinsi Banten," kata Iti.

Calon Bupati Lebak ini menjelaskan,  tahun 2018 dan 2019 merupakan momen pembuktian bagi kader dan pengurus untuk membesarkan dan memenangkan Partai Demokrat di Provinsi Banten.

"Tahun 2018 dan 2019 ini merupakan penentuan bagi kita untuk memenangkan Partai Demokrat tahun 2018 ini partai demokrat di empat kabupaten kota sedang menghadapi pilkada dan 2019 sebagai penentu kemenangan kita," tandasnya.

Ditempat yang sama, Komandan Kogasma Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam orasinya mengajak seluruh kader agar solid dan bekerja keras untuk memenangkan Partai Demokrat di Provinsi Banten.

"Mari kita buktikan dengan kerja keras, bangun soliditas, bangun kebersamaan jangan sampai kita terpecah belah, yang kedua mari kita bekerja keras dan ikhtiar yang dibarengi doa, Ketiga, sama-sama kita turun ke lapangan. politik tidak bisa dijalankan dengan orasi. Jadilah kader Demokrat yang peduli dengan aspirasi rakyat," jelasnya. 

Reporter: Aden Hasanudin
Redaktur: Arif Soleh
Bagikan:

KOMENTAR

SBY Ajak Kader Besarkan dan Kibarkan Panji Demokrat di Banten

BERITA TERKAIT

INILAH SERANG

1055 dibaca
Lama Menduda Kakek di Carenang Diduga Lakukan Rudapaksa Gadis Disabilitas
509 dibaca
Pemkab Serang Segera Laksanakan Permen PAN-RB 7 Tahun 2022

HUKUM & KRIMINAL

1542 dibaca
Baru Belanja Sabu, Tukang Service HP Diringkus Polisi
1560 dibaca
Dua Spesialis Pencuri Rumsong Dibekuk Resmob

POLITIK

952 dibaca
KPU Kabupaten Serang Temukan 200 Lebih Surat Suara Rusak
1705 dibaca
Pelapor ASN Dukung Calon DPD RI Anak Gubernur Banten Diperiksa Bawaslu

PENDIDIKAN

1842 dibaca
Ribuan Siswa PAUD di Cilegon, Antusias Ikuti Manasik Haji
Top