Senin, 07 Oktober 2024

Pemuda Berperan Aktif Dalam Pembangunan

Organisasi mahasiswa saat menggelar diskusi dalam rangka peringatan sumpah pemuda di rumah dunia Rabu (28/10/2020).
Rabu, 28 Okt 2020 | 19:10 WIB - Banten Serang Pendidikan

IBC, SERANG - Sumpah Pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Dalam momentum sumpah pemuda ini DPC GMNI Serang, PC SAPMA Kota Serang, dan PC PMII Kota Serang menggelar diskusi kepemudaan yang bertajuk "Peran Pemuda dalam Pembangunan Kota Serang", diskusi yang terselenggara di rumah dunia ini di hadiri oleh banyak elemen organisasi mahasiswa, Rabu (28/10/2020).

Wakil Ketua II Sapma PP Kota Serang Ibnu Umam dalam diskusi menyampaikan bahwa partisipasi pemuda dalam pembangunan Kota Serang adalah sebuah keharusan dan semangat pemuda juga harus di gelorakan untuk membuat Kota Serang lebih baik.

Pada tahun 2020 ini juga pemuda menjadi tonggak pembaharuan dan sebagai polopor pembangunan dan peningkatan kesehjateraan manusia. Peran pemuda di zaman bonus demografi 4.0 ini tidak bisa dipandang sebelah mata, pemuda tidak hanya bisa dipandang sebagai generasi penerus bangsa tapi juga hari ini pemuda akan di tuntut pemikiran dan gagasannya dalam membangun bangsa.

"Dalam perjalanan pembangunan Kota Serang peran pemuda cukup dominan secara skala pemikiran, dan dalam momentum Sumpah Pemuda ini juga bisa menjadi catatan khusus bagaimana pandangan pemuda dalam menilai pembangunan Kota Serang," ujar ibnu.

Selaras dengan Ibnu, Ketua PC PMII Kota Serang Abdul Muhit Harry memandang semangat pemuda terhadap pembangunan Kota Serang juga harus di berikan dukungan penuh oleh Pemerintah Kota Serang dan juga pemuda Kota Serang harus punya wadah yang jelas untuk menuangkan wadah pemikirannya, KNPI sebagai wadah pemuda di kota serang tentu belum menunjukan peran dan fungsinya dengan jelas.

"Hari ini kita lihat di Kota Serang Semangat pemuda cukup tinggi dalam pengambil peran dalam pembangunan termasuk dalam sektor UMKM, banyak UMKM di Kota Serang digagas oleh pemuda, tapi sayang nya belum ada support yang jelas dari pemerintah kota serang," disampaikan Muhit dalam diskusi.

Ketua DPC GMNI Serang menyampaikan tentang bagaimana Kota Serang harus punyak pijakan yang jelas untuk memulai pembangunan, salah satunya dengan segera mengesahkan Perda RTRW yang hari ini di bahas oleh DPRD Kota Serang.

"RTRW harus segera disahkan, tapi harus diperhatikan juga jangan sampai dalam RTRW ini tidak terciptakan, kalau Kota Serang ingin membuka Investasi tentu jangan sampai mengganggu Lahan Pangan Pertanian Berkelanjutan (LP2B)," ujar Arman saat diskusi. (Haji Imat)

Reporter: Haji Imat
Redaktur: Nunu
Bagikan:

KOMENTAR

Pemuda Berperan Aktif Dalam Pembangunan

BERITA TERKAIT

kpu

INILAH SERANG

519 dibaca
Desa Padarincang Terapkan Konsep Wisata Inklusi Keuangan
1010 dibaca
Pemkab Serang Coret Tiga e-Warung Penyalur BPNT

HUKUM & KRIMINAL

1864 dibaca
Curi Motor Malah Bensin Habis, Tersangka Dihakimi Massa

POLITIK

2390 dibaca
12 Proyek Nasional, Andika Tak Ingin Warga Banten Jadi Penonton

PENDIDIKAN

1381 dibaca
Kota Cilegon Dilanda Banjir, Pelaksanaan UNBK dan UNKP Tetap Berjalan
Top