lB, Jakarta--Baru-baru ini Kezia Karamoy melangsungkan pesta lajang sebelum pernikahannya dengan Axcel Narang. Dalam acara yang dihadiri oleh sejumlah mantan anggota Cherry Belle tersebut, dihadirkan kue berbentuk alat kelamin pria.
Tak cukup hanya itu, kue untuk Kezia tersebut juga bertuliskan hal-hal yang cenderung seksual. Pasca acara tersebut, sempat muncul sejumlah gosip yang berawal dari bocornya acara pesta lajang Kezia. Sahabat Kezia pun sempat memberikan klarifikasi tentang bentuk dan tulisan yang ada di kue.
"Tulisan yang ada di kue itu bukan karena Kezia pernah ngapain atau apa, cuma seru-seruan. Kalau misal orang nikah biar cepat punya anak kan harus begitu (di dalam), tapi ada yang berkomentar lain-lain," ujar Cherly Juno melalui sambungan telepon, pekan lalu.
Cherly mengaku tertawa saat foto kue untuk Kezia dibahas oleh akun gosip di instagram. Ia tak menyangka pesta tersebut jadi omongan. Apalagi event yang digelar cukup privat tersebut adalah sebagai bentuk persiapan jelang pernikahan Kezia.
"Kita nggak nyangka kok orang mikirnya ke sana ya (hal-hal mesum). Kita nggak mikir kalau bisa keluar di luar, kita mikirnya biar cepat punya anak aja (dikeluarkan di dalam seperti kata-kata di kue)," tuturnya.
Tak ada niat dari sahabat Kezia untuk membuat sensasi. Pesta lajang tersebut digelar dengan seheboh mungkin agar Kezia mendapatkan kenangan tak terlupakan jelang perkawinan.
"(Kue berbentuk alat kelamin) Lucu-lucuan aja. Kita nggak ada maksud apa-apa. Gilaaaa, mulai minggu depan (Kezia) udah jadi istri orang. Itu aja sih idenya. Kita cuma mau kasih surprise aja ke dia," tandasnya.[Kapanlagi]