IBC, Lebak-Sebanyak 400 Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Sekolah Tinggi Agama Islam ( STAI) La Tansa Mashiro mengikuti kegiatan pesantren kilat di La Tansa 2, Rangkasbitung. Kegiatan pesantren kilat berlangsung selama tiga hari terhitung tanggal 27-29 Mei 2018 di La Tansa 2 Rangkasbitung.
"Sanlat di La tansa diikuti 400 mahasiswa. Ini merupakan acara tahunan, kita kondisikan di bulan Ramadhan dengan sebuah harapan mendapat berkah bulan suci Ramadhan akan adanya suatu pengkodisian nilai nilai spirtualitas,"kata Koordinator Perguruan Tinggi La Tansa Mashiro Kyai Haji Soleh di Masjid Jami La Tansa 2 di Rangkasbitung, Selasa 29 Mei 2018.
Menurut Kyai Soleh, mahasiswa mengikuti pesantren kilat selama tiga hari. Dengan konsentrasi materi baca alquran, hikmah bulan ramadhan dan tentang kekhusyuan solat.
"Sehingga mahasiswa di waktu singkat tiga hari mendapatkan nilai tambah ilmu bermanfaat. Khususnya tentang bab solat karena baru tahun ini kita ditakdirkan dapat berhasil mengundang Ustadz Abu Sangkan untuk memberikan penjelasan terkait tata cara mengerjakan solat khusyu, kalau sebelumnya sudah beberapa kali kita tak berhasil mendatangkannya untuk berbagi ilmu kepada mahasiswa,"katanya.
Kyai Soleh berharap, para mahasiswa sudah mengikuti pesantren kilat dapat mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.
"Karena ini bagian dari kelanjutan pratek mata kuliah praktek ibadah mendapatkan stimulan momen tiga hari bisa diserap dan diamalkan kehidupan mereka jangka panjang dan kedepan,"katanya.
Sementara itu Ustadz Abu Sangkan mengapresiasi, kegiatan pesantren kilat dilaksanakan La Tansa Mashiro."Khususnya terkait solat. Ini sangat penting, karena dikisahkan suatu zaman banyak orang tapi gak solat, Kenapa karena ia tak mau berubah dari perbuatan keji dan munkar. Berarti mahasiswa, sekarang kita coba melatihnya untuk pembentukan karakter akhlakulkarimah sesuai diajarkan Nabi Muhammad SAW,"katanya.