Kamis, 20 Maret 2025

Ratusan Mahasiswa Ikuti Bimtes

Ratusan mahasiswa mengikuti Bimtes yang digelar oleh PK PMII UIN SMHB (Foto : Abdul Rahman Ahdori/Inilahbanten)
Kamis, 13 Jul 2017 | 20:09 WIB - Serang Pendidikan

IB, Serang - Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten sukses menggelar kegiatan Bimbingan Test (Bimtes) masuk Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN). Kegiatan dilakukan dalam rangka memfasilitasi ribuan calon mahasiswa baru yang hendak mengikuti tes masuk kampus UIN Banten Selasa 18 Juli sampai dengan Kamis 20 Juli 2017 mendatang.

Bimtes tersebut diikuti ratusan calon mahasiswa baru dari berbagai daerah di Indonesia yang digelar di Gedung Pemuda di KP3B Curug Kota Serang pada Kamis, 13 Juli 2017.

Ketua Komisariat PMII UIN Banten, Endang Saepul Malik, mengatakan, kegiatan tersebut rutin dilakukan sebagai wujud nilai tri dharma perguruan tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat. Menurutnya, untuk menjadi seorang mahasiwa harus memiliki persiapan yang khusus baik persiapan mental maupun keilmuannya.

"Semua kan pasti ada tahapannya, kalau memang mereka ingin masuk UIN Banten ya ikut Bimtes di PMII," ujarnya. 

Endang meegaskan, tidak ada yang tidak mungkin jika semua usaha dilakukan. Bimbingan tes adalah kegiatan regenerasi jenjang adaptasi masa puber ke jenjang dewasa. 

"Insyallah 190 peserta yang ikut Bimtes di PMII, kami godok semampu kami agar saat tes nanti mereka sudah mahir," katanya.

Sementara itu Pengurus Cabang PMII Kota Serang, Ayubi, meminta kepada ratusan calon mahasiswa baru di UIN Banten untuk berhati hati dan teliti jika memilih organisasi sebagai wadah pengembangan diri. Menurutnya, itu karena isu yang saat ini berkembang di indonesia sangat besar pengaruhnya terhadap nilai nilai ideologi kaum pelajar. 

"Mudah mudahan ratusan calon mahasiswa baru bisa mulai menyadari pentingnya memilih kelompok untuk mengembangkan wawasan dan jati diri mereka," tuturnya.

Reporter: Abdul Rahman Ahdori
Redaktur: Fahdi Khalid
Bagikan:

KOMENTAR

Ratusan Mahasiswa Ikuti Bimtes

INILAH SERANG

735 dibaca
Belajar SMAP dan Kode Etik, Inspektorat Kemenkes Datangi Pemkab Serang
5236 dibaca
Golkar Target 2 Kursi DPRD Kota Serang Setiap Dapil

HUKUM & KRIMINAL

1440 dibaca
Banten 10 Besar Basis Teroris, Polisi Minta Warga Tingkatkan Kewaspadaan
2891 dibaca
Warga Curug Temukan Pistol Tak Bertuan

POLITIK

1557 dibaca
Gudang Penyimpanan Logistik KPU Lebak Belum Dijaga Ketat, Kenapa?
1830 dibaca
Pilkada Kota Serang 2018, Batas Minimal Pengumpulan bagi Calon Independen 38.700 KTP

PENDIDIKAN

1693 dibaca
Kakek Buyut Wartawan Berasal Dari Lebak? Ini Referensinya
1844 dibaca
Andika Ingin SMK Membaca Peluang Bisnis e-Commerce
Top