Rabu, 19 Maret 2025

KPK Selidiki Dugaan Korupsi Pengadaan Tanah SMKN di Dindikbud Banten

[Foto Istimewa]
Kamis, 02 Sept 2021 | 16:52 WIB - Banten Serang Hukum & Kriminal

lBC, Serang - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penyidikan terkait perkara dugaan korupsi pengadaan tanah untuk pembangunan SMKN 7 Tangerang Selatan (Tangsel), pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten Tahun Anggaran 2017.

Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan, penyidikan ini merupkan babak baru soal dugaan tindak pidana korupsi terkait kasus tersebut.

Kendati demikian, Ali Fikri mengungkapkan, saat ini KPK belum dapat menginformasikan secara menyeluruh soal perkara tersebut, termasuk siapa saja pihak-pihak yang ditetapkan sebagai Tersangka.

"Penyampaian informasi dan pengumuman secara lengkap, akan dilakukan pada saat upaya paksa penangkapan, dan atau penahanan dilakukan," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima wartawan dikutip dari BantenEkspose pada Kamis, 2 September 2021.

Kata dia, pihaknya nanti akan selalu menyampaikan kepada publik setiap perkembangan penanganan perkara dugaan pengadaan tanah untuk pembangunan SMKN 7 Tangerang Selatan. "Kami berharap publik untuk juga turut mengawasinya," ujarnya.

Ali membeberkan, penyidikan pembangunan sekolah pada Dindik Banten ini, dilakukan pada Selasa 31 Agustus 2021.

Selama proses penggeledahan tersebut, telah ditemukan dan diamankan berbagai barang bukti. Diantaranya dokumen, barang elektronik dan 2 unit mobil.

"Selanjutnya akan dilakukan analisa, dan segera dilakukan penyitaan untuk melengkapi berkas perkara dimaksud," paparnya.[Ars]

Redaktur: Arif Soleh
Bagikan:

KOMENTAR

KPK Selidiki Dugaan Korupsi Pengadaan Tanah SMKN di Dindikbud Banten

INILAH SERANG

749 dibaca
Pelepasan KKM Untirta, Bupati Serang Sebut Fokus Tangani Tiga Bidang
1274 dibaca
Kampanye Libatkan Anak Kecil, Panwaslu Segera Panggil Syafrudin-Subadri

HUKUM & KRIMINAL

1206 dibaca
Warga Tanara Tewas Mengenaskan Usai Diserang Tetangganya
1902 dibaca
Polisi Amankan Sejumlah Buku dan Metal Detektor Dari Terduga Penista Agama

POLITIK

2135 dibaca
Sukses Gelar PKD se-Banten, Begini Cara PMII UNIBA Perkokoh Kebangsaan
1510 dibaca
FP Banten Deklarasi Dukung TGB M Zainul Maju pada Pilpres 2019

PENDIDIKAN

3047 dibaca
PPDB Online SMA/SMK Negeri Kacau, Orangtua Siswa Mengeluh
2292 dibaca
Andika: Data BPS Menunjukkan Kualitas Pendidikan Penduduk Banten Meningkat
Top