lB, Serang - Pelaku kejahatan spesialis pecah kaca jadi bulan-bulan massa setelah tartangkap tangan membobol kendaraan Avanza A 1364 AR milik Rawi Nahrawi yang mengangkut uang Rp50 juta. Tersangka Ibrahim Rojak ini kini diamankan di Mapolsek Serang Kota dalam kondisi muka babak belur.
Diperoleh keterangan, aksi pencurian yang berujung pada pengadilan jalanan ini bermula ketika korban warga Sirih Lor, Desa Bandulu, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, berniat mengunjungi kerabatnya. Sebelum ke rumah kerabatnya, korban mengaku baru saja mengambil uang di Bank Jabar Banten Kota Serang.
Tak jauh dari rumah kerabatnya yaitu di Kampung Cilampang, Kelurahan Unyur, Kecamatan Serang, Kota Serang, korban memarkirkan kendaraannya dipinggir jalan, lalu pergi meninggal uang tabungannya di dalam mobil. Belum jauh dari mobil, pelaku langsung beraksi memecahkan kaca pintu tengah bagian kanan.
“Saya masih nggak jauh dari mobil. Makanya saya langsung hajar karena tas berisi uang sudah ia bawa,” kata korban di Mapolsek Serang.
Salah satu pelaku dapat melarikan diri dengan menggunakan sepeda motor. Sementara satu pelaku warga asal Lahat, Sumatera Selatan ditinggalkan rekannya. Sempat terjadi aksi saling tarik tas berisi uang Rp50 juta. Pelaku akhirnya tersungkur kena bogem mentah korban.
Warga yang melihat baku hantam antara pelaku dan korban akhirnya langsung mengejar pelaku dan langsung beramai-ramai membantu menghajar pelaku. Akibatnya pelaku babak belur dengan wajah penuh darah dan nyaris tewas diamuk massa.
Kapolsek Serang Kota, Kompol Irwanda ketika dikonfirmasi belum dapat memberikan keterangan lebihlanjut terkait peristiwa ini. Dikatakan Kapolsek, tersangka kondisinya terluka dan belum dapat dimintai keterangan, sedangka penyidik baru mau memeriksa saksi korban.
Tapi Kapolsek menduga, pelaku sudah menguntit korban semenjak keluar dari Bank BJB. "Perisitiwa memang ada tapi kami belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut. Tersangka juga belum memungkinkan untuk dilakukan pemeriksaan," kata Kapolsek.