Kamis, 20 Maret 2025

Karang Taruna Banten Seleksi Karang Taruna Percontohan

Suasana pleno pengurus Karang Taruna Provinsi Banten pada Kamis, 29 Maret 2018 di KP3B Curug Kota Serang. (Foto Ist)
Sabtu, 31 Mar 2018 | 22:55 WIB - Serang Politik

lBC, Serang - Seleksi Karang Taruna Percontohan tingkat desa/kelurahan di Provinsi Banten akan dilakukan oleh Tim Seleksi Karang Taruna Percontohan. Tim seleksi dibentuk berdasarkan pleno pengurus Karang Taruna Provinsi Banten pada Kamis, 29 Maret 2018 di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) Curug Kota Serang.

Adapun timsel Karang Taruna Percontohan dipimpin oleh, Asep Mulya Hidayat sebagai ketua dan Sis Maksis Sakhabi sebagai Sekretaris. Timsel akan bekerja dalam waktu kurang lebih 25 hari untuk menjaring peserta seleksi Karang Taruna Percontohan se-Provinsi Banten.

Berikut tahapan-tahapan yang akan dilakukan tim seleksi;

- Seleksi administrasi

- Interview dan expose kegiatan

- Kunjungan lapangan

Program seleksi Karang Taruna Percontohan tingkat desa/kelurahan di Provinsi Banten ini bertujuan untuk mencari potensi-potensi Karang Taruna dengan ciri khas daerahnya. Sebagian dari karang taruna percontohan akan mendapatkan pembinaan secara langsung oleh Karang Taruna Provinsi Banten dalam mengembangkan kegiatan atau usaha-usaha yang telah dikembangkan saat ini.

Sekretaris Karang Taruna Provinsi Banten, Gatot Yan S, mengatakan bahwa kegiatan tersebut akan difokuskan di desa/kelurahan karena sebagai akar rumput Karang Taruna. Para peserta terpilih akan diberikan bantuan pembinaan.

“Kami sudah menganggarkan sebanyak Rp.400 juta untuk mereka yang terpilih sebagai Karang Taruna Percontohan. Seleksi dilakukan oleh timsel dan melibatkan akademisi yang profesional di bidangnya,” Kata Gatot di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten.

Ketua Tim seleksi Karang Taruna Percontohan, H. Asep Mulya Hidayat mengaku akan siap bekerja bersama anggota timsel lainnya untuk mencari empat puluh Karang Taruna desa/kelurahan sebagai percontohan dalam mengembangkan potensi karang taruna di Provinsi Banten.

“Kami sudah susun apa saja yang diperlukan untuk seleksi ini. Kami dengan tim akan mencari yang terbaik. mereka akan menjadi contoh bagi karang taruna lainnya di Banten ini, bahkan di Indonesia,” kata haji roker, sapaan akrab Asep Mulya Hidayat.

Reporter: Didi Rosadi
Redaktur: Arif Soleh
Bagikan:

KOMENTAR

Karang Taruna Banten Seleksi Karang Taruna Percontohan

INILAH SERANG

1347 dibaca
Polres Serang Kota Musnahkan Ribuan Botol Miras
1061 dibaca
Tutup Festival Bedol Pamarayan, Tatu Ingatkan Syarat jadi Daerah Wisata

HUKUM & KRIMINAL

224 dibaca
Kapolres Serang Kembalikan 4 Ekor Kambing Milik Warga
1470 dibaca
Dituduh Berbuat Mesum, Sepasang Kekasih Diperas Preman

POLITIK

844 dibaca
Sukseskan Pilkada, Pjs Bupati Serang Ajak Masyarakat Datang ke TPS
150 dibaca
Airin Siapkan Beasiswa Penghafal Alquran untuk Generasi Muda

PENDIDIKAN

348 dibaca
Kerja Sama Pemkab Serang, UGM Kirim Mahasiswa Angkatan Keempat Kembangkan Wisata...
1845 dibaca
Perda RPJMD Sah, Pendidikan di Banten Disebut Beres dalam 5 Tahun
Top