Senin, 24 Maret 2025

Haerul Jaman Ingin IPSI Optimalkan Pembinaan Anggota

(Foto-Abdul Rahman Ahdori/lnilahBanten.co.id)
Rabu, 02 Agt 2017 | 17:39 WIB - Serang Peristiwa Pendidikan

IB, Serang - Walikota Serang Tubagus Haerul Jaman menginginkan agar Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Serang lebih optimal dalam melakukan pembinaan kepada anggotanya. Menurutnya, kepengurusan yang baru saja dikukuhkan harus mampu mewarnai kegiatan seni bela diri di Kota Serang.

Pernyataan itu disampaikan Haerul Jaman seusai menghadiri kegiatan Pelantikan Ketua dan Pengurus IPSI Kota Serang di Gedung Golkar Kabupaten Serang di Jalan Jendral Soedirman no 30 Ciceri Kota Serang pada Rabu, 2 Agustus 2017.

Haerul Jaman yang juga Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Kota Serang ini, yang terpenting yang harus segera dilakukan adalah pembinaan kepada ratusan anggota IPSI.  

“Keberadaan IPSI di Kepengurusan yang sekarang harus mewarnai lagi, disamping mereka melakukan kerja organiasi dengan baik yang terpenting adalah pembinaan kepada anggota,” katanya.

Selain itu, IPSI sebagai organisasi yang mewadahi semua jenis beladiri pencak silat harus mampu memberdayakan kader yang potensial. Sehingga kader tersebut mendapatkan prestasi yang gemilang.

“Memberdayakan mereka juga. Mengarahkan. Sehingga mereka bisa berprestasi,” ujarnya.

Haerul Jaman menegaskan, pihaknya sudah memberikan imbauan kepada semua Kepala Sekolah baik di tingkatan Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) untuk menjadikan pencak silat sebagai kegiatan muatan local (Mulok).

Ia juga mengharapkan semua dewan guru yang menjadi fasilitator pada kegiatan Mulok tersebut harus mampu membentuk jati diri siswa tidak hanya mahir mengajarkan silatnya saja.

Sementara itu Ketua IPSI Kota Serang, Tb. Udrasengsana, mengatakan pihaknya siap bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Serang dalam mengawasi kegiatan Mulok Pencak Silat di sejumlah Sekolah di Kota Serang. Menurutnya, dirinya dan pengurus lain akan terjun langsung menyaksikan kegiatan Mulok yang telah digagas Pemkot bersam IPSI tersebut.

“Kota Serang kan kental dengan budayanya, makannya kita ingin masyarakat lebih mencintai seni budaya pencak silat,” ungkapnya.

Hadir pada kegiatan tersebut Ketua IPSI Provinsi Banten, Ajat Sudrajat Sebelumnya, Tb Udra Sengsana terpilih menjadi Ketua IPSI Kota Serang melalui Musyawarah Kota (Muskot) IPSI Kota Serang Mei 2017 lalu. 

Reporter: Abdul Rahman Ahdori
Redaktur: Arif Soleh
Bagikan:

KOMENTAR

Haerul Jaman Ingin IPSI Optimalkan Pembinaan Anggota

INILAH SERANG

595 dibaca
Cegah dan Tanggulangi Tipikor, Pemkab Serang Gandeng Kejari Serang
644 dibaca
10 Kali WTP, Pemkab Serang Raih Penghargaan Kemenkeu

HUKUM & KRIMINAL

1080 dibaca
Polsek Pamarayan Ringkus DPO Spesialis Pencurian HP
2929 dibaca
Mobilnya Kembali, Warga: Terima Kasih Polres Serang

POLITIK

1624 dibaca
Tolak Konsep Khilafah, Mahasiswa Minta HTI Dibubarkan
1401 dibaca
500 Personil Polisi dan TNI Amankan Debat Cawalkot Serang

PENDIDIKAN

588 dibaca
Hadapi Dunia Kerja, Ratusan Mahasiswa UPG Ikuti Sertifikasi Uji Kompetensi
3886 dibaca
Gubernur Kukuhkan 54 Anggota Paskibra Banten
Top