Kamis, 20 Maret 2025

CSP Pelita Harapan Tangerang Bagi Bagi Kacamata di Lebak

Bupati Lebak saat meninjau kegiatan baksos yang dilakukan CSP Pelita Harapan Tangerang. (Foto-ist)
Jumat, 17 Nov 2017 | 06:25 WIB - Lebak Pendidikan

IBC, Lebak –   Community service project (CSP) Pelita Harapan Tangerang melakukan bakti sosial di Kabupaten Lebak, tepatnya di SMPN 2 Sajira, Kamis 16-November-2017. Baksos yang dilakukan Pelita Harapan tersebut ialah memberikan bantuan Kacamata kepada siswa kurang mampu di Sajira. CSP merupakan perhimpunan orang tua siswa Pelita Harapan yang mempunyai program bantuan sosial yang dilakukan secara berkesinambungan.

Koordinator CSP Susan mengatakan, bantuan sosial yang dilakukannya pada kesempatan ini  berupa  pemeriksaan mata dan pemberian kaca mata gratis kepada siswa siswi yang membutuhkan. Ia berharap para siswa yang mengalami gangguan penglihatan dapat teratasi sehingga meningkatkan minat baca para siswa.

Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya yang ikut menghadiri acara tersebut memberikan  apresiasi dengan kegiatan yang dilakukan perhimpunan orang tua siswa Pelita Harapan yang sangat bermanfaat bagi siswa yang kesulitan dalam membaca.

"Bagi siswa yang merasa kesulitan untuk membaca jangan malu untuk diperiksa agar bisa diatasi sejak dini." pesan Iti Octavia

Reporter: Fahdi Khalid
Redaktur: Akew
Bagikan:

KOMENTAR

CSP Pelita Harapan Tangerang Bagi Bagi Kacamata di Lebak

BERITA TERKAIT

INILAH SERANG

562 dibaca
Masih Kejar Target, Polres Serang Gelar Vaksinasi Booster Massal
586 dibaca
Jalin Kerjasama, Pemkab Serang Optimalkan Kepesertaan JKN

HUKUM & KRIMINAL

616 dibaca
Ringkus Tiga Pelaku, Polres Serang Bongkar Peredaran Upal
1819 dibaca
Tak Miliki Izin, Polisi Sita Petasan dari Pedagang

POLITIK

1544 dibaca
Pemkab Serang Soroti Pilkades Serentak di Dua Kecamatan
1183 dibaca
Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Serang dari Partai Politik

PENDIDIKAN

821 dibaca
Bupati Serang Lepas KKM Mahasiswa Uniba
1343 dibaca
Bupati Serang Tegas Pidanakan Penyegel SMPN Mancak
Top