IBC, Serang.- Kepolisian Resort (Polres) Serang kota amankan Sebanyak 32 siswa-siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) PGRI 1 Kota Serang, Hal itu dilakukan karena Siswa dan siswi telah melakukan Evoria kelulusan dengan Corat - Coret baju seragam.
Wakapolres Serang Kota Kompol Nurrahman mengatakan, diamankannya siswa tersebut guna hindari adanya konflik antar siswa yang ada di Kota Serang.
" Setelah kita amankan, selanjutnya akan memberikan bimbingan oleh Kasat Sabhara dan Kasat Binmas Polres Serang Kota serta memnggil orang tuanya/wali," Ungkap Wakapolres , Kamis 03 Mei 2018.
Wakapolres menegaskan, Kasat Binmas dan Kasat Shabara Polres Serang Kota akan memberikan pengarahan kepada para pelajar yang berhasil diamankan, agar tidak berkerumun di jalan raya karena dapat memancing kelompok lain sehingga berpotensi menimbulkan gesekan.
"Merayakan kelulusan sekolah boleh saja dilakukan namun dengan kegiatan yang lebih positif, jangan dengan hal yang mungkin dapat membahayakan diri sendiri," pungkasnya.
Setelah dilakukan pendataan pihak keluarga datang untuk menjemput guna memastikan para siswa/siswi ini pulang dengan aman ke rumah masing-masing.