Minggu, 01 Oktober 2023

Ban Mobil Gembos, Uang Rp50 Juta Milik Distributor Rokok Raib

(FotoIlustrasi)
Selasa, 24 Okt 2017 | 20:47 WIB - Serang Hukum & Kriminal

lBC, Serang - Dua sales perusahaan distributor rokok PT Surya Mustika Nusantara jadi korban penjahat jalanan. Uang hasil setoran sebanyak Rp50 juta yang didapat dari sejumlah pedagang raib digasak kawanan maling pada saat memperbaiki ban mobilnya yang gembos. Nekadnya lagi, pelaku beraksi hanya beberapa puluh meter dari Markas Polres Serang Kota di Jalan Ki Mas Jong, Kota Serang pada Selasa, 24 Oktober 2017 sekitar pukul 15.30 WIB.

Kejadian bermula saat Baha dan M. Rohman (sopir) usai menagih uang setoran kantor dari Pasar Induk Rau, Kota Serang. Uang sebesar lebih dari Rp50 juta mereka kantongi dari hasil menagih uang kantor.

Saat kejadian, M. Rohman merasa ban kanan kendaraan boks Mitsubishi plat nomor A 8153 CS bagian belakang mobilnya gembos, tepat di depan Rumah Sakit dr. Drajat Prawiranegara, Kota Serang. Saat itu, M. Rohman langsung memutuskan untuk menepi untuk menghentikan kendaraan tepat di depan Mapolresta Serang Kota. Setelah mengecek ban belakang ternyata benar ban belakang bagian kanan kendaraan korban gembos. 

"Saya liat memang ban belakang kempes. Saya putuskan untuk ambil dongkrak buat ganti ban," katanya ditemui di lokasi kejadian dengan ekspresi wajah bingung.

Pada saat mengganti ban belakang, dua orang mengendarai Yamaha Vixion menepi. Salah satu pelaku yang duduk di kursi belakang motor langsung turun dari atas motor dan masuk melalui pintu kanan mobil.

Pelaku dengan sangat mudah menyambar tas diatas jok berisi uang sebesar Rp50 juta. "Saya juga lagi bantu dongkrak. Itu pelakunya langsung bawa tas berisi uang tagihan dan kabur," jelas Baha, sales PT SMN.

Melihat salah satu pelaku membawa lari tas berisi uang, korban langsung berteriak "maling!". Warga yang melihat kejadian langsung berusaha mengejar pelaku. Salah satu korban, M Rohman bahkan sempat melempar pelaku dengan besi dongkrak. Sayangnya tidak mengenai pelaku.

Warga yang berada di lokasi kejadian, Rasyid Ridho mengaku sempat mengejar pelaku. Namun sayangnya pelaku dengan lincah menghindari kejaran warga. "Saya kejar tapi udah keburu lari," ujarnya.

Menurut keterangan Ridho, pelaku masih berusia sekitar 30 tahun. Kedua pelaku mengenakan kemeja dan berpakaian rapi. "Kaburnya ke arah Kaujon," kata Ridho.

Hingga berita ini diturunkan, korban langsung melaporkan kejadian ini ke Mapolresta Serang Kota.

Reporter: Haji Imat
Redaktur: Arif Soleh
Bagikan:

KOMENTAR

Ban Mobil Gembos, Uang Rp50 Juta Milik Distributor Rokok Raib
srd

INILAH SERANG

399 dibaca
TP PKK Fokus Bantu Pemkab Serang Turunkan Kasus Stunting
1026 dibaca
Pemkab Serang Awasi Keberadaan Warga Negara Asing

HUKUM & KRIMINAL

799 dibaca
Usai Transaksi, Pengedar Sabu Diringkus
1388 dibaca
Petugas PJR Bekuk Komplotan Pembobol Mobil di Rest Area Tol Merak

POLITIK

2301 dibaca
Andika Harap Lembaga Banten Bersatu Inovatif Sebagai Wadah Relawan
1404 dibaca
Hasil Muktamar, PKB Usung Kader di Pilkada Serang 2020
Top