Minggu, 01 Oktober 2023

Andika: Perbaikan Perekonomian Masyarakat Fokus Melalui Infrastruktur

Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy (Foto Istimewa)
Sabtu, 30 Sept 2017 | 20:12 WIB - Banten Serang Politik

lBC, Serang – Pemerintah Provinsi Banten akan memfokuskan kepada perbaikan infrastruktur jalan yang rusak dalam tiga tahun ke depan. Hal itu dilakukan mengingat dinilai pentingnya infrastruktur jalan yang baik dalam rangka meningkatkan kesejateraan masyarakat, dengan meningkatnya perekonomian yang dipicu oleh kehadiran infrastruktur jalan yang baik.

Hal itu diungkapkan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy saat memberikan sambutan pada acara pembukaan Rapat Kerja Wilayah DPW PAN Banten ke III di gedung PMI Banten, Kalodran, Kota Serang pada Sabtu, 30 September 2017.  

Rakerwil sendiri langsung dibuka oleh Ketua DPP PAN yang juga anggota DPR dari Dapil Banten, Yandri Susanto. Turut hadir dalam rakerwil tersebut fungsionaris DPP PAN yang juga angota DPR dari Dapil Banten, Ali Taher.

Diungkapkan Andika, selain fokus untuk memperbaiki jalan rusak yang berstatus jalan provinsi, dalam 3 tahun ke depan tersebut, Pemprov Banten juga melakukan pembantuan-pembantuan kepada pemerintah kabupaten/kota untuk peningkatan jalan-jalan poros desa dan jalan-jalan yang merupakan jalan yang terkait dengan produksi pertanian.

“Intinya Pak Gubernur (Gubernur Banten Wahidin Halim) dan saya berkomitmen terhadap perbaikan perekonomian masyarakat melalui fokus kami kepada infrastruktur jalan ini sebagai basic dari dapat dilakukannya pembangunan ke tahapan berikutnya,” kata Andika disambut tepuk tangan pengurus dan kader PAN Banten yang hadir.

Sementara itu, Ketua DPW PAN Banten Masrori dalam sambutannya mengatakan, sebagai partai pendukung pasangan Wahidin-Andika pada Pilgub 2017-2022 di mana kemudian pasangan tersebut terpilih, PAN Banten memang telah berkomitmen untuk mengawal jalannya pemerintahan Wahidin-Andika.

“Kami akan melakukan pengawalan dengan berupa melakukan langkah-langkah politik, baik itu mendukung jika kebijakan Wahidin-Andika baik untuk rakyat Banten, maupun kritik yang konstruktif jika kebijakan keduanya melenceng,” kata Masrori.[Dam]

Redaktur: Arif Soleh
Bagikan:

KOMENTAR

Andika: Perbaikan Perekonomian Masyarakat Fokus Melalui Infrastruktur
srd

INILAH SERANG

1642 dibaca
Berharap Berkah Ramadhan, Polsek Kopo Bagi-bagi Takjil
1524 dibaca
Peringati Isra Miraj, Kapolres: Sifat Nabi Muhammad Harus Menjadi Teladan

HUKUM & KRIMINAL

879 dibaca
Polda Banten Musnahkan Barang Bukti 303 Kg Ganja
1973 dibaca
Pelanggaran Pilkades Pasireurih Masuk Ranah Pidana?

POLITIK

935 dibaca
Partisipasi Masyarakat di Pilkades Diprediksi Tinggi
3550 dibaca
Pilkada Tangsel 2020, Golkar Bakal Usung Andiara
Top